PENCANANGAN DESA DAMANDIRI LESTARI
Launching Program Gerakan Pemberdayaan Masyarakat Sehat Hjau Sejahtera (GEMARSHS) dilaksanakan di Desa Trirenggo Kec. Bantul Kab. Bantul Yogyakarta pada Hari Rabu, 01 Maret 2017 Pukul 14.00 - 17.00 WIB yang bertempat di Rumah Dinas Bupati Bantul Dalam Rangka Bulan Besar Jendral Besar HM. Soeharto. Acara ini dilaksanakan oleh Keluarga Besar dan 7 yayasan yang didirikan oleh Almarhum HM. Soeharto. Acara yang dihadiri oleh Ibu Siti Hediati Soeharto S.E sekaligus untuk pencanangan Program GEMARSHS juga penyerahan Simbolis Program Damandiri Lestari dari 7 Yayasan tersebut yaitu:
1. Bedah Rumah (Yayasan DAMANDIRI)
2. Bantuan Koperasi (Yayasan DAMANDIRI)
3. Santunan Anak Yatim ( Yayasan DHARMAIS)
4. Peningkatan Fasilitas Paud (YAyasan DAKAB)
5. Renovasi Masjid (YAyasan DAKAB)
6. Pohon Mangrove ( Yayasan YDGRK)
Selain dari 7 Yayasan, penyerahan Program GEMARSHS juga memberikan Benih Pertanian seperti Padi Unggul, Cabai, Bawang Merah, Benih Ikan Nila, Lele, Bibit Pohon Produktif dan lain-lain yang diserahkan langsung oleh Ibu Siti Hediati Soeharto S.E kepada perwakilan Kelompok Penerima. TRG/MB
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin