Persiapan Upacara HUT RI ke-73, Begini Latihan Paskibraka Kecamatan Bantul

04 Juli 2018
Administrator
Dibaca 81 Kali

TRIRENGGO(4/7)-- Pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang terdiri dari putra dan putri terbaik Kecamatan Bantul dari berbagai Sekolahan telah siap tampil di upacara HUT RI ke-73. Pelatih kini masih memantapkan beberapa gerakan yang dinilai masih kurang.

Kondisi fisik dan mental dari anggota Paskibraka juga telah di gembleng agar siap tampil pada upacara HUT RI ke-73 di Lapangan Trirenggo Bantul.


Anggota Paskibraka ini akan berlatih di Lapangan Trirenggo selama hampir 1 Bulan dengan jadwal yang sudah ditetapkan. Kekompakan merupakan salah satu hal utama yang diperhatikan pelatih.(Mr.M)