Penyuluhan Kampung Layak Anak Padukuhan Kweden

16 Oktober 2025
Administrator
Dibaca 8 Kali
Penyuluhan Kampung Layak Anak Padukuhan Kweden

Trirenggo (16/10/2025)-- Dalam upaya mendukung terwujudnya lingkungan yang aman, ramah, dan mendukung tumbuh kembang anak, Pemerintah Kalurahan Trirenggo melaksanakan kegiatan Penyuluhan Kampung Layak Anak Padukuhan Kweden sebagai bagian dari Program Pemberdayaan Berbasis Masyarakat Padukuhan (PPBMP) Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 6 Oktober 2025, bertempat di Pendopo Setro Sentono Kweden RT 003.

Peserta yang hadir meliputi Lurah Trirenggo, Kamituwa, Dukuh Kweden, kader, karang taruna, guru PAUD, dan perwakilan orang tua. Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan dan diskusi interaktif mengenai kasus dan solusi perlindungan anak di lingkungan sekitar

Kegiatan penyuluhan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kesadaran masyarakat terhadap pentingnya perlindungan anak. Dengan sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan keluarga, Padukuhan Kweden optimis dapat mewujudkan lingkungan yang aman, inklusif, dan mendukung bagi tumbuh kembang generasi penerus bangsa.

Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang hak-hak anak serta membangun kesadaran akan pentingnya menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan fisik, mental, sosial, dan spiritual anak. Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat mampu berperan aktif dalam mewujudkan Kweden sebagai Kampung Layak Anak.