TRIRENGGO(9/7)-- Sabtu siang tanggal 7 Juli 2018, di Pendopo Desa Trirenggo dilaksanakan syawalan IPHI (Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia) Trirenggo. Untuk syawalan ini dihadiri Lurah Desa Trirenggo H. Munawar, Kasi Pelayanan Desa Trirenggo Maryatno, Bhabinkabtibmas Trirenggo, Ketua IPHI dan anggotannya.
Dalam kesempatan syawalan ini dilaksanakan bersamaan dengan pamitan calon jamaah haji se Desa trirenggo. Pada musim haji Tahun 2018 ini, 22 orang jamaah calon haji akan berangkat ke Tanah Suci Mekah tanggal 23 Juli 2018.
Sebelum Tauziah dari Bapak K.H Hendri Sutopo dari Krapyak Sewon Bantul dimulai, Lurah Desa Trirenggo memberikan sambutan. Dalam tausyiahnya, Bapak K.H Hendri Sutopo mengulas tentang toleransi umat beragama, yang semuanya saling membutuhkan.
Paripurna pengajian dilanjutkan dengan doa bersama dan saling berjabat tangan. (Mr.M)